1 Agu 2010

Jiwa

Dalam setiap kesediriannya, manusia terkadang menjadi orang yang seutuhnya. Tanpa terikat dengan lingkungan luarnya, mereka bisa mejadi diri sendiri dan menampilkan keaslian visi hidupnya. Hal ini pula yang bisa kita lihat dalam diri kita. Jika banyak orang yang seringkali bertanya, "Siapakah kamu?" Maka kamu adalah dirimu saat sendirian.

Keseharian kita seringkali hanya bersinggungan dengan tataran fisik saja. Bagaimana kita menampilkan diri kita dengan pakaian kita, make-up kita, postur tubuh kita dan lain sebagainya yang kita tahu itu semua adalah tataran fisik. Adakah kita lupa dengan jiwa? Bagian terdalam dan terkuat dalam diri kita. Ya, ini tentang jiwa.

[Cimahi, 01082010: MiHeSo]

2 komentar:

Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Terima kasih.